SonoraBangka.id - Olahan ikan berkuah segar, seperti bandeng asem pedas, cocok disantap dengan nasi hangat pada siang maupun malam hari. Bersihkan ikan bandeng terlebih dulu dengan air jeruk nipis supaya tidak amis setelah dimasak. Biarkan bumbu halusnya meresap ketika memasak bandeng, sehingga cita rasanya makin kuat.
Resep bandeng asem pedas
Ikuti resep bandeng asem pedas untuk empat porsi dari buku "Lauk Rebus dan Kukus" (2013) oleh Dewi Soesilo terbitan Demedia Pustaka berikut ini:
500 gr ikan bandeng
2 buah jeruk nipis, ambil airnya
3 batang serai, memarkan
6 butir bawang merah
500 ml air
1 sdm asam jawa, remas-remas dengan